Antusiasme Warga Binaan Rutan Kudus Ikuti Pengajian Rutin

    Antusiasme Warga Binaan Rutan Kudus Ikuti Pengajian Rutin

    Kudus - Ramadhan adalah bulan yang agung, bulan yang mulia dan penuh dengan keberkahan dari Allah SWT. Selain puasa, pengajian penuh berkah menjanjikan pahala baik bagi pengikutnya. 

    Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kudus rutin mengadakan pengajian bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), di bulan Istimewa kali ini Rutan Kudus menghadirkan Kementerian Agama Kabupaten Kudus sebagai narasumber dalam pengajian yang digelar, Rabu (29/03).

    Zunaini, selaku pegawai Kementerian Agama Kabupaten Kudus sekaligus pengisi materi menyampaikan di bulan penuh berkah ini, bukan hanya menahan nafsu makan dan minum, namun dituntut untuk semakin taat dalam melakukan ibadah lainnya. 

    "Bulan Ramadhan penuh berkah, ibadah shalat, ibadah puasa jalani sebaik-baiknya, jauhkan diri dari niat-niat buruk dan kejar pahala dari kegiatan positif seperti pengajian, khatam Al-Qur'an dan lainnya, mohon ampun kepada Allah SWT, " jelas Zunaini. 

    Tidak hanya di bulan Ramadhan, Rutan Kudus selalu memberikan support rohani kepada seluruh warga binaan, setiap Rabu dan Jumat kegiatan Kerohanian Muslim diikuti warga binaan dan bagi Non Muslim juga memperoleh kerohanian setiap hari Rabu dan Minggu.

    Pembina Kepribadian, Kusyono menerangkan pemberian pembinaan kerohanian ini merupakan tanggung jawab Rutan Kudus.

    "Pembinaan kita ini ada 2 kepribadia dan kemandirian, pengajian ini adalah salah satu pembinaan kepribadian, ini merupakan tanggung jawab kami, agar kelak ketika warga binaan kami bebas, mereka sudah menjadi pribadi yang lebih baik, " ungkapnya.

    Pengajian berjalan dengan penuh hikmat, diakhiri dengan doa dan shalawat Nabi Muhammad SAW.

    #kemenkumhamjateng#kemenkumhamri
    David Fernanda Putra

    David Fernanda Putra

    Artikel Sebelumnya

    Raih Hikmah di Bulan Ramadhan, Warga Binaan...

    Artikel Berikutnya

    Gelar Deklarasi Perencanaan WBK/WBBM , Karutan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    KRI Sultan Iskandar Muda-367 Tiba Di Beirut Lebanon
    Kontingen Garuda Satgas BGC 39 F Monusco Berikan Bantuan Dana Untuk Masjid Said Di Kanyasi Village, Kongo
    Wakapuspen TNI Buka Rapat Anggota Tahunan Koperasi Citra Dana Yasa
    Kababinkum TNI Membuka Acara Annual Meeting Cooperation TNI-ICRC Tahun 2025

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll