Deteksi Dini Oleh Kepala Pengamanan Rutan Kudus Melalui Kontrol Blok Hunian dan Komunikasi Dengan Warga Binaan

    Deteksi Dini Oleh Kepala Pengamanan Rutan Kudus Melalui Kontrol Blok Hunian dan Komunikasi Dengan Warga Binaan
    Dok. Humas Rutan Kudus

    Kudus - Minggu (29/10) Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (Ka.KPR) Kudus, Ardhyn, didampingi 1 (satu) Staf Keamanan dan anggota jaga menunjukkan pendekatan yang unik dalam menjalin hubungan dengan warga binaan dengan melakukan kontrol ke blok hunian.

    sengaja memilih untuk berinteraksi secara langsung dengan warga binaan di blok hunian, beliau memastikan langsung bahwa mereka merasa didengar dan diperlakukan dengan penuh kemanusiaan.

    Selama melakukan kontrol, Ardhyn berinteraksi dengan warga binaan, mendengarkan cerita mereka, serta memberikan semangat dan nasihat positif. Pendekatan seperti ini bertujuan untuk membangun ikatan emosional yang positif antara pihak keamanan dan warga binaan, serta untuk memberikan mereka harapan untuk masa depan yang lebih baik.

    Agoes, sebagai Komandan Jaga menyampaikan bahwa Ka.KPR melaksanakan kontrol blok hunian dan berinteraksi dengan warga binaan merupakan bentuk pendekatan yang dilakukan guna warga binaan mendapat rasa aman dan nyaman saat menjalani masa hukuman. 

    "Kita harus memahami bahwa warga binaan adalah manusia yang pernah melakukan kesalahan. Tugas kita adalah membantu mereka untuk memperbaiki diri dan mempersiapkan masa depan yang lebih baik. Keamanan adalah prioritas, tetapi pendekatan kemanusiaan juga penting seperti halnya Bapak Ka.KPR lakukan, beliau melaksanakan giat kontrol dalam blok dan berinteraksi dengan seluruh warga binaan, " ujar Agoes.

    Diharapkan, pendekatan yang humanis dan penuh empati seperti ini akan terus membantu dalam pembinaan warga binaan dan pada gilirannya, memberikan kontribusi positif terhadap proses rehabilitasi di Rutan Kudus.

    kemenkumhamjateng kemenkumhamri
    David Fernanda Putra

    David Fernanda Putra

    Artikel Sebelumnya

    Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan Kudus Melakukan...

    Artikel Berikutnya

    Tanamkan Semangat Perjuangan, Rutan Kudus...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Pangdam VI/Mulawarman Tinjau Program Makanan Bergizi Gratis Dan Kesiapsiagaan Satuan Di Perbatasan RI-Malaysia
    MCM Dorong Menkomdigi dan DPR RI Kaji Soal Pembatasan Medsos bagi Anak-anak
    Penyerahan Bantuan Bedah Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) oleh Dandim 0722/Kudus Bersama PT. Sukun di Desa Kutuk, Kecamatan Undaan
    Satgas Yonif 715/Mtl Laksanakan Jumat Berkah Dengan Berbagi Makanan Kepada Anak Binaan

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll